JAKARTA, FilmUnik.com – Ada sederet drama Korea pendek romantis yang menarik untuk ditonton saat waktu luang. Sebagaimana diketahui, drama Korea umumnya cuma punya 12 sampai 16 epizoxs per season. Selain itu, beberapa serial lain juga memiliki puluhan episode.
Akan tetapi, rupanya tak semua drama Korea punya banyak episode. Pada hal ini, beberapa serial hadir dengan episode sedikit atau pendek.
Sama seperti serial Korea biasanya, drama pendek ini pun membawa banyak genre berbeda, salah satunya romantis. Walau episodenya tak banyak, tetap asja penonton menyukainya.
Lantas apa saja drama korea pendek genre romantis? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
Daftar Drama Korea Pendek Romantis
Berikut adalah daftar rekomendasi drama Korea pendek romantis yang bisa disimak.
1. Launch Box – 2015
Drama Korea pendek romantis di urutan pertama ada Launch Box. Kisahnya berfokus pada seorang pemuda Korea bernama Yong (Kim Ji-soo). Singkatnya, dirinya jatuh hati dengan seorang mahasiswi Indonesia bernama Lia (Amelia Tantono).
Pada usahanya meluluhkan hati Lia, Yong mempelajari beragam jenis makanan halal dan bikin kotak makanan setiap hari.
Tayang di YouTube, drama ini hanya berjumlah tiga episode saja.
Baca juga: Sederet Drama Korea Genre Sci Fi Rating Tertinggi di MyDramaList, Nomor 5 Dibintangi Song Kang
2. Positive Physique/Be Positive – 2016
Positive Physique/Be Positive menceritakan mengenai Hwan Dong (Doh Kyung-soo). Dia merupakan mahasiswa juruasn film yang tengah mengerjakan proyek kelulusannya.
Naskah yang digarapnya sejatinya memperoleh penghargaan. Hanya, dia kesulitan dalam menjadikannya sebuah film. Hingga akhirnya, dia memberanikan diri meminta bantuan pada sang mantan kekasih, Hye Jung (Chae Seo-jin).
Terdiri dari enam episode, Positive Physique bisa disaksikan di WeTV.
3. Soundtrack #1 – 2022
Soundtrack #1 menuai banyak pujian karena chemsitry terbaik antara pemeran utamanya, yaitu Han So-hee dan Park Hyung-sik. Selain jalan ceritanya yang menarik, serial ini juga punya banyak soundtrack yang enak didengar.
Di sisi ceerita, Soundtrack #1 menceritakan mengenai Han Sun-wo (Park Hyung-sik). Dirinya merupakan seorang fotografer tampan dengan kepribadian hangat.
Singkatnya, dia punya sahabat lama bernama Lee Eun-soo (Han So-hee). Sebab suatu kondisi, mereka harus tinggal bareng. Kondisi tersebut menjadikan keduanya bertanya-tanya apakah persahabatan mereka sudah jadi romansa.
Drama Soundtrack #1 berjumlah empat episode bisa disaksikan di Disney+ Hotstar.
Baca juga: Drama Korea Pendek yang Bisa Ditonton dalam Sehari, Ada Ji Soo hingga Suho EXO
4. The Fabulous – 2022
Drama Korea pendek romantis berikutnya ada The Fabulous. Drama ini dibintangi Chae Soo-bin, Choi Minho, Park Hee-jung dan Lee Sang-woon.
The Fabulous berfokus pada kisah empat sahabat yang mengejar karier di bidang mode. Selain itu, mereka juga dihadapkan dengan dilema percintaan dan kehidupan malam yang liar.
Terdiri dari delapan episode, The Fabulous bisa disaksikan di Netflix.
5. To Jenny – 2018
Mengikuti kisah Park Jung-min (Kim Sung-cheol), dia merupakan seorang pekerja paruh waktu yang bercita-cita jadi musisi terkenal. Suatu kali, dia bertemu dengan Na Ra (Jung Chae-yeon), mantan teman sekelas dan juga cinta pertamanya.
Pertemuan tak terduga ini membuat roda kehidupan mereka mulai berputar sekali lagi, terutama untuk Jung-min. Miniseri ini berjumlah dua episode.
6. Splash Spash Love – 2015
Berjumlah dua episode, drama ini dibintangi Kim Seul-gi dan Yoon Doo-joon. Ceritanya, Splash Splash Love mengikuti kisah seorang siswi SMA bernama Dan-bi.
Suatu ketika, secara tiba-tiba dia terbawa ke masa lampau, tepatnya era kerajaan Joseon yang sedang mengalami kekeringan. Di sana, Dan-bi berjumpa Raja Yi Do yang begitu ingin belajar matematika tingkat lanjut.
Di sisi lain, padahal Dan-bi sendiri sangat enggan menyukai matematika di sekolah. Tetapi, lantaran datang dari masa depan, dia lebih banyak tahu soal matematika.
Terdiri dari dua episode, drama ini tayang di VIki.
Itulah sederet drama Korea pendek romantis yang bisa disaksikan. Semoga bermanfaat.
Cek Berita dan Artikel Film Unik lainnya di Google News.
Cek Berita dan Artikel FilmUnik.com lainnya di Google News
Leave a Review